MENGAPA KERUPUK SANGAT DISUKAI MASYARAKAT LUAS ?




INILAH arti kerupuk versi Wikipedia indonesia
Kerupuk atau krupuk adalah makanan ringan yang dibuat dari adonan tepung tapioka dicampur bahan perasa seperti udang atau ikan. Kerupuk dibuat dengan mengukus adonan sampai matang, kemudian dipotong tipis-tipis, dikeringkan di bawah sinar matahari sampai kering dan digoreng dengan minyak goreng yang banyak.
Kerupuk bertekstur garing dan sering dijadikan pelengkap untuk berbagai makanan Indonesia seperti nasi goreng dan gado-gado.
Kerupuk udang dan kerupuk ikan adalah jenis kerupuk yang paling umum dijumpai di Indonesia. Kerupuk berharga murah seperti kerupuk aci atau kerupuk mlarat hanya dibuat dari adonan sagu dicampur garam, bahan pewarna makanan, dan vetsin.
Kerupuk biasanya dijual di dalam kemasan yang belum digoreng. Kerupuk ikan dari jenis yang sulit mengembang ketika digoreng biasanya dijual dalam bentuk sudah digoreng.
Kerupuk kulit atau kerupuk ikan yang sulit mengembang perlu digoreng sebanyak dua kali. Kerupuk perlu digoreng lebih dulu dengan minyak goreng bersuhu rendah sebelum dipindahkan ke dalam wajan berisi minyak goreng panas.
Kerupuk kulit (kerupuk jangek) adalah kerupuk yang tidak dibuat adonan tepung tapioka, melainkan dari kulit sapi atau kerbau yang dikeringkan.

inilah sebagian varian kerupuk yang sudah dikenal dimasyarakat !



tentunya masih banyak varian lain dari olahan kerupuk ,semua berkembang seiring kemajuan kuliner sehingga terkadang yang tidak dipikirkan juga menjadi produk yang perlu dicoba misalnya kerupuk crispy cangkang melinjo olahan MAMAHERI poetri enam bintang.
ini kenapa kerupuk begitu merakyat bukan hanya sebagai makanan ringan tetapi juga bisa dijadikan sarana kedekatan bermasyarakat.


lomba balap makan kerupuk.
itulah sebabnya kerupuk menjadi sesuatu yang tidak asing ditelinga bahkan ide ide akan selalu muncul untuk mengafreasikan keberadaan kerupuk, dengan cara lomba makan kerupuk, membuat kerupuk terbesar alias jumbo.

Semakin banyak tawaran jenis kerupuk maka hal yang harus diperhatikan adalah ;
1. seberapa manfaat kerupuk itu jika dikonsumsi apakah berdampak hanya rasa gurih yang berlebih sehingga menimbulkan terasa sakit ditenggorokan stelah memakan kerupuk, tentunya pilihlah jenis varian yang benar sehat.
2. tanya dan cari tahu tentang produk kerupuk yang aman dan memang tidak meninggalkan kekhasannya yaitu ENAK-GURIH tetapi juga cari yang benar-benar super renyah.
3.Hindari konsumsi varian kerupuk yang mengolahnya mengunakan zat pewarna berlebih ataupun mengunakan BAHAN PENGAWET, karena hal itu jelas akan membahayakan pada orang yang mengkonsumsi meskipun dalam jangka yang lama.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tentang MAMAHERI